Tiga Hari Hilang, Nelayan di Perairan Asahan Ditemukan Tewas

Tiga Hari Hilang, Nelayan di Perairan Asahan Ditemukan Tewas

Rabu, 19 Februari 2025, Februari 19, 2025
OPEN REKRUTMEN PARALEGAL!

 


Asahan,Peristiwa24.id - 

Seorang nelayan bernama Samsul (33), warga Dusun 4, Desa Bagan Asahan, ditemukan tewas setelah tiga hari dinyatakan hilang akibat terjatuh ke laut saat mencari ikan di perairan Asahan.Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan jasad korban pada Minggu (16/2) pukul 10.50 WIB, sekitar 12 nautical mile (NM) ke arah utara dari lokasi awal kejadian.Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Medan, Hery Marantika, mengatakan bahwa pencarian telah dilakukan sejak Kamis (15/2), setelah korban dilaporkan hilang oleh rekan-rekannya yang ikut melaut.

"Korban ditemukan setelah tim gabungan melakukan pencarian intensif dengan penyisiran di sekitar lokasi kejadian," ujar Hery dalam keterangannya, Senin (17/2).Peristiwa ini bermula ketika Samsul bersama tiga rekannya pergi melaut untuk mencari ikan. Saat hendak mengikat tali pukat, korban terpeleset dan jatuh ke laut.Teman-temannya sempat berusaha menolong, namun korban segera menghilang di perairan.

"Rekan korban telah berusaha melakukan pencarian namun tidak membuahkan hasil, sehingga mereka segera melaporkan kejadian ini ke Pos Pencarian dan Pertolongan Tanjung Balai Asahan untuk meminta bantuan SAR," jelasnya.Dalam operasi pencarian, tim gabungan melibatkan nelayan sekitar dengan kapal kayu serta mengeluarkan maklumat pelayaran kepada nelayan lain agar segera melapor jika menemukan tanda-tanda keberadaan korban.

"Setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi dan tiba di Dermaga Phanton Asahan pada pukul 12.50 WIB sebelum akhirnya diserahkan kepada pihak keluarga," tambah Hery.

Pihak berwenang mengimbau para nelayan untuk meningkatkan kewaspadaan dan keselamatan selama melaut guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang. 

Sumber : jawapos.com

TerPopuler