Sma Negeri 1 Pringgarata, Menutup Tahun 2023 Dengan Prestasi

Sma Negeri 1 Pringgarata, Menutup Tahun 2023 Dengan Prestasi

Kamis, 28 Desember 2023, Desember 28, 2023
OPEN REKRUTMEN PARALEGAL!


 


Pringgarata, 28/12/2023,  PERISTIWA24 Loteng NTB /-- SMA Negeri 1 Pringgarata, tidak henti-hentinya menyabet prestasi dari talenta-talenta peserta didiknya yang sedang dikembangkannya. Betapa tidak, dipenghujung tahun tahun 2023, tepatnya pada bulan Desember ini, SMA Negeri 1 Pringgarata telah mengkoleksi beberapa piala, piagam dan hadiah, dari Juara Lomba Singing, dan tari berikutnya lomba Duta Sport Tourism yang dilanjutkan dengan Contest King and Queen Republic Continent  International di Filifina yang  menyabet juara pertama dan kedua, dimana contestant pulang  ke tanah air pada minggu ini juga, juga membawa piala, dan hadiah.Dan kali ini peserta didik SMAN 1 Pringgarata yang bertalenta pada Beladiri Taekondow, kembali menyabet Juara pada pertandingan yang di adakan di Sumbawa.


"Alhamdulillah  4 orang peserta ekstrakurikuler Taekwondow PBTI  SMA Negeri 1  Pringgarata  Mewakili LOTENG  DI Kejuaraaan Taekwondo Provinsi  NTB DI Sumbawa mendapatkan 5 medali, 3  medali  perak 2 medali perunggu Atas nama :


1. L. Galih purnama Gara mendapatkan  juara 2 di klas Kyorugi Junior prestasi UNDER 55KG PUTRA


2. Alindita Rosyidi mendapatkan  Juara 2 di dua klas  junior poomsae putri yaitu poomsae individu dan Beregu


3.Hendra madurrhman mendapatkan juara 3 di kelas Junior festival putra U 48 kg.


4. Hendrawan madurrohim mendapatkan juara 3 di kelas Junior festival putra U 46 kg.


"Kepala SMAN 1 Pringgarata, Akhmad Husni, saat dikonfirmasi wartawan, menyatakan sangat senang dengan prestasi yang diraih peserta didiknya tersebut, dan salut dengan semangatnya yang tinggi terus mengemabngkan bakatnya pada talenta Taekondow, walaupun pada saat liburan, mereka tetap terus berlatih dan dengan senang hati mengikuti pertandingan tersebut, dan bersyukur semangat tinggi mereka juga dapat meraih hasil dengan mendapatkan juara, ungkap Husni.


"Harapannya, peserta didik terus semangat mengembangkan talenta mereka disela-sela tugas pokoknya yang belajar secara akademik di sekolah, pungkas Husni menutup pembicaraannya.


(R-1P24).

TerPopuler