Ratusan Advokad Sumsel Deklarasikan Dukungan Pendampingan Hukum Pasangan AMIN

Ratusan Advokad Sumsel Deklarasikan Dukungan Pendampingan Hukum Pasangan AMIN

Sabtu, 16 Desember 2023, Desember 16, 2023
OPEN REKRUTMEN PARALEGAL!

 







Palembang,Peristiwa24.Online - Pengukuhan Tim Hukum Daerah (THD) provinsi Sumsel AMIN (Anies-Muhaimin) yang dilaksanakan di Hotel Harper Palembang, Jumat (15/12/2023).

Ratusan advokat di Sumsel dikukuhkan. Pembentukan tim hukum ini untuk menghindari dan mengantisipasi kecurangan pemilahan cawapres nanti.

Ketua Umum Tim Hukum Nasional (THN) Amin, Ari Yusuf Amir mengatakan, THN sejajar dengan tim relawan Amin. Sebanyak kurang lebih 1.300 Advokat telah dibentuk kepengurusannya di 34 provinsi.

“Saat ini kita sudah mendaftarkan diri. Kita sekarang mengetahui akan banyak menimbulkan masalah untuk mengatasi itu diperlukan lah tim hukum ini,” katanya.

“Tim hukum inilah yang mengawal suara supaya jangan sampai hilang. Supaya suara rakyat ini jangan dihilangkan. Kami yakin di Sumsel akan mencapai kemenangan,” tambahnya.

Kemudian, oleh karena itu kita akan buat posko-posko pengaduan diberbagai kabupaten/kota di Indonesia. Di Sana ada tim hukum. Paling tidak mereka yang ingin curang akan takut.

“Inilah saatnya kita bertanggung jawab kepada provinsi Sumsel untuk pemenang AMIN, mengawal suara kita jangan sampai hilang,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Tim Hukum Daerah (THD) AMIN Sumsel H.M. Antoni Toha mengatakan jumlah dari tim hukum di Sumsel ini sebanyak kurang lebih 156 orang.

“Slogan kami tidak takut dan awan itu membuktikan keseriusan terhadap para advokat dalam membentengi pasangan AMIN dari segala bentuk kecurangan yang sangat mungkin sekali bakal terjadi,” pungkasnya. ( FIKI )

TerPopuler