Pemkab Madiun Berikan Apresiasi Atas Komitmen Penerapan Zona Integritas 2023

Pemkab Madiun Berikan Apresiasi Atas Komitmen Penerapan Zona Integritas 2023

Jumat, 01 Desember 2023, Desember 01, 2023
OPEN REKRUTMEN PARALEGAL!

 


Peristiwa 24.Madiun.Pemerintahan Kabupaten Madiun dibawah nahkoda Pj Tontro Pahlawanto terus upaya berbenah diri untuk menciptakan reformasi birokrasi yang bersih, akuntabel, Kapabel dan memberikan pelayanan publik yang prima kepada masyarakat.Salah satu upaya yang dilakukan untuk menekan dan mencegah terjadinya tindak pidana korupsi seperti yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat sampai daerah adalah dengan pembentukan "Tim Saber Pungli".Tim Saber Pungli ini  merupakan gabungan dari institusi APH yang berkompeten menangani tindak pidana korupsi yang akan bekerja sesuai regulasi pemerintah pusat dalam upaya menegakkan aturan hukum sesuai amanat UU Tipikor.Melalui leading sektor Inspektorat Kabupaten Madiun, pemerintah daerah memberikan apresiasi terhadap lembaga yang telah berkomitmen menerapkan Zona Integritas dalam upaya menciptakan Wilayah Bebas Korupsi.Pj Sekda Sodik Purnomo bersama Kepala Inspektorat Kabupaten Madiun,Joko Lelono,AP.MH sebagai bentuk kepedulian terhadap semua lembaga daerah yang telah berkomitmen menerapkan Zona Integritas berinisiatif memberikan apresiasi.Untuk itu, telah digelar kegiatan yang bertema:" Pemberian Anugerah Atas Komitmen Penerapan Zona Integritas 2023 " yang dihadiri oleh Pj Sekda Sodik Purnomo, Kepala Inspektorat, OPD, Camat dan Guru di Hotel Sun,Kota Madiun.Dalam sambutannya,Pj Sekda Sodik Purnomo menegaskan bahwa saat ini pemerintah daerah dituntut untuk melakukan reformasi birokrasi dalam upaya mengikuti regulasi pemerintah pusat untuk menciptakan pemerintahan yang bersih, akuntabel, Kapabel dan bertanggung jawab dalam upaya memberikan pelayanan publik yang prima.Menurut Pj Sekda Sodik Purnomo bahwa untuk melakukan reformasi birokrasi,ASN harus memiliki beberapa sikap antara lain: Kritis, Kreatif, Inovatif, Komunikasi dan Kolaborasi." Tidak mungkin semua pekerjaan diselesaikan sendiri.Dan sistem pemerintahan tidak dapat berjalan sendiri tanpa ada saling kerjasama, kolaborasi," tegas Pj Sekda Sodik Purnomo.(11/2023).Pada kesempatan ini,Pj Sekda Sodik Purnomo didampingi Kepala Inspektorat,Joko Lelono,AP.MH memberikan apresiasi anugerah atas komitmen penerapan Zona Integritas dalam upaya menekan dan menciptakan Wilayah Bebas Korupsi.Ada beberapa lembaga yang telah mendapatkan apresiasi anugerah atas komitmen penerapan Zona Integritas antara lain: -Pertama,Unit Kerja Evaluasi: DPMPTSP, Puskesmas Gantrung, Puskesmas Sumbersari,-Kedua, Unit Kerja Pembangunan Berkelanjutan: Disdukcapil,Kec.Dolopo, Puskesmas Saradan,SMPN I Mejayan,-Ketiga: Rsud Caruban, Bagian Pengadaan barang dan jasa, Puskesmas Dagangan, Puskesmas Kaliabu, Puskesmas Gemarang,SMPN I Dolopo,SMPN I Geger.Pada sesi terakhir, Kepala Inspektorat, Joko Lelono,AP.MH memberikan materi singkat terkait penerapan Zona Integritas dalam upaya menciptakan Wilayah Bebas Korupsi dan memberikan pelayanan publik yang prima bagi masyarakat Kabupaten Madiun.Menurut Joko Lelono,AP.MH bahwa Zona Integritas itu merupakan sebutan atau predikat yang diberikan kepada kementerian, lembaga dan pemerintah daerah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai niat/komitmen untuk mewujudkan WBK dan WBBM melalui upaya pencegahan korupsi, reformasi birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik yang prima.Zona digambarkan sebagai Unit-unit instansi pemerintah yang telah menanamkan nilai-nilai Integritasnya, sedangkan Integritas digambarkan sebagai Pertama,-sikap atau budaya yang menunjukkan konsistensi antara perkataan dan perbuatannya, Kedua,-sikap menolak segala tindakan tercela yang dapat merugikan diri sendiri dan instansi pemerintah.(HARRY).

TerPopuler