PERISTIWA24ONLINE.LANGKAT - Keluarga besar Ikatan Peduli Pangkalan Brandan (IPPB) merayakan Hari Jadi Ke-II Tahun 2023 dengan Tema"Dari Brandan Untuk Brandan" bertempat di kantor DPP IPPB Jalan Alur Dua Kelurahan Alur Dua Baru Kecamatan Sei Lepan Kabupaten Langkat Sumatera Utara,Senin (13/11/2023) pukul.10.00 wib.
Dalam sambutannya ketua IPPB Iswanto menyampaikan rasa terima kasih kepada Dewan Penasehat IPPB Satria Dimas Agustiansyah (Sadgim) atas kontribusi dan perhatianya selama ini untuk kemajuan IPPB,walaupun beliau saat ini tidak berdomisili di Kota Pangkalan Brandan tapi perhatiannya untuk kemajuan kota dan masyarakat Pangkalan Brandan begitu luar biasa.
"Saya juga mengucapkan terima kasih untuk seluruh pengurus IPPB yang selama ini telah sama-sama berjuang untuk membesarkan organisasi,"suka duka sudah kita jalani bersama dan " Alhamdulillah "Dua Tahun berdirinya IPPB kita tetap solid,ujar Iswanto.
Kami juga mohon dukungan dari masyarakat,"khususnya masyarakat Kota Pangkalan Brandan untuk selalu memberikan masukan serta motivasi kepada IPPB agar kedepannya bisa menjadi lebih baik lagi,ujanya.
"Lebih lanjut Iswanto menambahkan, HUT IPPB yang Ke-II dengan Tema Dari Brandan Untuk Brandan mempunyai makna,yaitu apa yang telah kita raih selama ini akan tetap kita persembahkan untuk kebaikan dan kemajuan warga masyarakat Kota Pangkalan Brandan yang kita cintai.
Dalam Perayaan Hari jadi Ikatan Peduli Pangkalan Brandan (IPPB) yang Ke-II Tahun 2023 seluruh pengurus IPPB dan Ketua Iswanto saling bertukar Cendra mata (Kado) sembari mengucapkan Selamat Ulang Tahun ,"suasana kekeluargaan terlihat diantara pengurus.
Repoerter : Dedi Dipong.