Peristiwa24.online| Aceh Tamiang - Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Tamiang, Drs. Asra, mewakili Pj. Bupati Aceh Tamiang menghadiri kegiatan Ziarah Nasional dalam Rangka Peringatan HUT TNI ke 78 di Wilayah Kodim AcehTamiang, bertempat di TMP Kualasimpang, Rabu (04/10/23).
Kegiatan diawali dengan Upacara yang dihadiri oleh Unsur Forkopimda, Para Kepala OPD, Personil TNI dan POLRI dan para Ibu Persit Kartika Candara Kirana Cabang XXIV KO dim 0117/Aceh Tamiang.
Usai gelaran Upacara tersebut, Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol CZI Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara bersama Forkopimda melanjutkan giat tabur bunga di Pusara Para Pahlawan sebagai bentuk penghormatan kepada mereka atas jasanya membela negara Indonesia**( red)