Bacaleg Partai Perindo Marinus Sosialisasi Kepada Masyarakat Pulau Siberut

Bacaleg Partai Perindo Marinus Sosialisasi Kepada Masyarakat Pulau Siberut

Selasa, 24 Oktober 2023, Oktober 24, 2023
OPEN REKRUTMEN PARALEGAL!



MENTAWAI| Peristiwa24. online -

DPC Partai Perindo Kabupaten kepulauan Mentawai, melalui Marinus salah satu diantar bacaleg dari Partai politik (Parpol)  Partai Persatuan Indonesia (Perindo) bersama seluruh pengurus partai, yang tergabung dari tim  di davil lV dan ketua tim pemenang, menggelar kegiatan sosialisasi Bacaleg di Pulau Siberut, di Desa Saliguma Kecamatan Siberut tengah, Senin malam (23/10/2023)



Sebagai bacaleg dari Partai Perindo, Marinus bersama masyarakat Kecamatan Siberut tengah dan Siberut Selatan dalam kegiatan sosialisasi ini melakukan silaturahmi dan saling berdiskusi dengan masyarakat setempat berlangsung dengan baik ramah dan lancar.



Dalam kesempatan tersebut, Bacaleg dari Partai Perindo, Marinus menyampaikan, bahwa melalui kegiatan sosialisasi tersebut  kami agendakan untuk momen memperkenalkan diri kepada masyarakat Desa saliguma dan makan bersama, Juga bahwasanya kalau di dukung oleh masyarakat dan semoga masuk dalam Daftar Calon Tetap (DCT) pada pileg yang bakal digelar 14 Februari 2024 mendatang  bacaleg dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo), ujarnya 



"Dalam kesempatan ini kita juga memperkenalkan diri kepada warga dan mensosialisasikan program-program kerja nyata dari partai dengan nomor urut partai 16 lalu kita sebagai warga yeng memiliki hak pilih tentunya mesti digunakan sesuai hati nurani",  ucap Marinus.

 

 

Marinus menambakan ada 3 hal yang perlu kita tanamkan sebagai masyarakat yang memiliki hak pilih adalah 1 berpikir cerdas, memilih cerdas, jangan senang sehari menderita lima tahu dan 3 seorang caleg tidak ingin mesyarakat berhutang kepada orang yang caleg tetapi bagaimana seorang caleg yang berhutang kepada masyarakat nya", tegas  bacaleg partai perindo



Salah seorang warga, Mateus skb mengungkapkan dengan adanya sosialisasi bacaleg dari Partai Perindo, saudara  kita Marinus, kami sangat senang kehadirannya karena dapat bertatap muka langsung dengan masyarakat dan menjalin hubungan yang baik menjelang pileg dan pilpres tahun 2024 mendatang.


"Kepada bacaleg yang ditetapkan sebagai DCT pileg nanti dan terpilih nantinya bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat", tuturnya 


Bacaleg Partai Perindo dari davil IV, diakhir penyampaiannya, Marinus berkomitmen untuk menampung aspirasi warga, memberikan sosialisasi, dan saling berdiskusi bahwa untuk saat ini semua program belum dilaksanakan dan program seperti apa saat ini yang dibutuhkan oleh masyarakat di wilayah setempat 



"Partai Perindo mempunyai program untuk menuju mensejahterakan masyarakat,” ujarnya


Sesuai arahan dan instruksi dari Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, telah mengintruksikan kepada seluruh kader dan Bacaleg partai untuk turun langsung menyapa warga, mendengarkan aspirasi, dan berjuang untuk menciptakan lapangan kerja serta menyejahterakan masyarakat.


Partai Perindo dikenal sebagai partai modern yang peduli terhadap rakyat kecil dan  membangun pelaku UMKM, dan terus berjuang untuk menciptakan lapangan kerja kepada masyarakat, ucap Marinus, mengakhirinya. (jb)

TerPopuler