Bathin Solapan - peristiwa24.online
Camat Bathin Solapan Rusydy mengatakan, pentingnya Musrenbang diselenggarakan dan dilaksanakan oleh segenap ruang lingkup Pemerintah baik itu pusat hingga ke level Desa.
Pemerintah Kecamatan Bathin Solapan Muhammad Rusydy MR, S.STP, M.Si didampingi oleh Kasi PMD Kecamatan Bathin Solapan Ramona Weka Denata, S.STP menghadiri, membuka secara Resmi Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MUSRENBANGDes) yang pertama diselenggarakan oleh Desa Tambusai Batang Dui ( TBD )Tahun Anggaran 2025. Bertempat di Kantor Desa Tambusai Batang Dui. Hari Senin (11/09/2023).
Rusy mengajak, Mari bersama kita Saksikan Musrenbang ini. Harus kita laksanakan setiap tahun dan jangan pernah bosan untuk selalu hadir. Selalu mengusulkan, karena jika tidak ada pelaksanaan Musrenbang ini, tidak ada dasar bagi pemerintah untuk melaksanakan pembangunan di Desa.
Rusydy menyampaikan, Musrenbang tingkat Desa merupakan Forum Musyawarah Tahunan ditingkat Desa untuk mendapatkan masukan mengenai kegiatan prioritas pembangunan di desa.
Dihadiri oleh PJ Kepala Desa Tambusai Batang Dui Desy Susanty, SH, segenap aparatur Desa Tambusai Batang Dui, BPD, KADUS, RT/RW, LKMD, TP-PKK, KARANG TARUNA, insan pers, dan tamu undangan.
Rusydy mengimbau, bapak / ibu sekalian dapat mengikuti Musrenbang ini hingga selesai. Demi kepentingan kita semua. Pembangunan di Desa yang kita Cintai ini.
Bapak/ibu, para tamu undangan. Saya berpesan, Skala Prioritas yang diusulkan di Pra Musrenbang masih bisa di godok kembali. Masih bisa dirubah kembali apabila memungkinkan untuk di rubah, tutupnya. ( simon parlaungan )