Peristiwa24.online
PALEMBANG – Upacara Hari Bhayangkara ke-77 digelar di halaman Griya Agung Palembang. Kapolda Sumsel Irjen. Pol. A. Rachmad Wibowo dalam kata sambutannya mengucapkan Terima kasih kepada gubernur sumsel, ketua DPRD Sumsel yang selama ini mendukung tugas pokok polri dalam menjaga keamanan masyarakat.
” Mewakili personel polda sumsel, saya mengucapkan terimakasih kepada gubernur, Ketua DPRD yang selama ini mendukung tugas pokok polri menjaga keamanan masyarakat,” Ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa Hari bhayangkara tidak lepas dari peran kapolri yang pertama Jend. R. Soekanto. 29 september 1945 dilantik kapolri pertama Jend. R. Soekanto, ia diberi tugas membentuk organisasi polri, maka keluarlah surat kapolri nomor 11 tahun 1946 bahwasanya Polri dibawah perdana menteri. Polri ada sejak zaman majapahit. Hari Bhayangkara adalah Hari dibentuknya polri dibawah perdana menteri.
” Mohon maaf bila masih ada hal yg belum berkenan. Kami Bertekad akan menjadi lebih baik, ” Ujar Kapolda Sumsel.
Dalam Sambutan nya, gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru mengatakan Polisi memiliki tugas yang sangat penting mengayomi, melayani, dan melindungi, yang paling susah adalah melayani,.
kalau melindungi pakai senjata, mengayomi diberi ilmu yang mumpuni. dan yang jelas melayani salah satu yang tidak gampang menjadi seorang polisi,” terangnya.
Ia menambahkan bahwa setiap anggota polri sama drajatnya untuk membawa marwah drajat polri.
Polri juga melayani semua agama dan golongan. Polisi memberikan layanan komplek multi layanan.
” Jadikan forkopimda jadi satu tubuh pelayanan. Semoga hut ke -77 semakin presisi, ”pungkasnya.red"
Editor:Juanda