Pasar Modern Rambung,Kota Binjai Ada Apa?
Peristiwa24.online - Kota Binjai,Sumatera Utara. Geliat perdagangan Modern Rambung di Binjai Selatan sudah jauh berbeda dari awal di Bangun oleh Pemerintah Kota Binjai dari beberapa tahun silam, kini justru sepi pengunjung bagai Sebuah bangunan yang Terbengkalai.
Tim peristiwa24.online mendatangi pusat perbelanjaan Yang di bangun Pemerintah Kota Binjai tersebut yang di harapkan menjadi pasar modern yang dapat menumbuhkan ekonomi di Binjai Selatan ini pada Senin (17/7/2023).
Suasana di lantai dasar pasar terlihat sepi pedagang. Aktivitas tawar menawar lazimnya pusat perdagangan nyaris tak terlihat.
Saat masuk ke dalam gedung, jangan kaget bila mendapat kesan tempat yang bersih dan Rapi, Namun mengapa Pasar modern tersebut menjadi sepi aktivitas perdagangan yaitu jual beli.
Setelah tim Peristiwa24 menelusuri dan bertanya kepada beberapa pedagang mirisnya tempat tersebut ternyata sering sekali kemalingan atau terjadi pembobolan dan juga tempat tersebut kerap kali menjadi tempat para pemuda/i berbuat hal tidak senonoh.
Salah satu pedagang mengatakan "Gimana lagi bang,Pak walikota juga sudah berapa kali ingin kami jumpai namun tak ada hasil dan dinas terkait juga seperti acuh tak acuh pada kami" ungkapnya.
Menurut informasi yang di dapatkan hal tersebut terjadi kemungkinan besar karena Masih tersimpan dendam pilkada Walikota Binjai sekarang dengan yang lama. Berdasarkan pengakuan pedagang lain yang kami temui di Pasar tersebut.
"Gimana lah bang namanya juga Politik. Pasar modern Rambung ini kan bukan 'Produk' walikota yang sekarang, lagian juga menurut kami dinas terkait yaitu Dinas Tenaga kerja,Perindustrian dan Perdagangan tersebut tidak becus menjadi kepala dinas karena tidak mampu menyampaikan keluhan pedagang kepada pak walikota. Dia hanya tunduk Pada Perintah Saja tidak berani berbuat"
Menurutnya, hal ini juga terjadi sepinya pembeli yang datang sudah terasa beberapa tahun ke belakang. Apalagi sejak pandemi Covid-19 mewabah.
“Memang sepi banget kalau di sini,” katanya.
Dirinya berharap pemerintah daerah turun tangan menangani Pasar Modern Rambung Binjai agar ramai kembali seperti dulu.
“Kami para pedagang mengharapkan pemkot Binjai ikut turun tangan dalam menangani pasar ini, inginnya ramai lagi, bersih lagi dan hidup seperti dulu jangan Dendam pilkada dan karena bukan 'Produk' kalian jadi kami kena imbasnya,” pungkasnya.